Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Aktivitas Langsir BBM 1500 Liter Dini Hari, LSM Gakorpan Minta Pertamina Menindak SPBU Nakal

Selasa, 27 Desember 2022 | 10.01.00 WIB | 0 Views Last Updated 2022-12-27T03:05:33Z

AKTUALINDO.COM, Tandun, Rohul, Riau - Tim Investigasi dan liputan awak Media LSM GAKORPAN.DPD Riau yang mendapati adanya aktifitas nakal di SPBU 14-285-679 Tandun Rohul memberikan izin melangsir  BBM sebanyak 1500 liter pada dini hari 01:55 WIB kepada oknum masyarakat yang diduga kuat penimbun BBM,Lembaga Gakorpan minta PERTAMINA menindak tegas SPBU yang telah melakukan tindak kejahatan Selasa,27/12/2022.

Dalam rangka menjalankan tugasnya sebagai Sosial Kontrol Lembaga Swadaya Masyarakat Gerakan Anti Korupsi dan Penyelamatan Aset Negara (GAKORPAN) DPD Riau sudah hal yang mutlak dan kewajiban mengurusi hal-hal yang merugikan Negara dan terutama masyarakat.

Rahmad Panggabean sebagai ketua GAKORPAN DPD Riau minta PERTAMINA menindak SPBU nakal yang berada di Tandun, Kabupaten Rokan Hulu, Riau, yang mana SPBU tersebut saat diliput media tertangkap basah adanya aktifitas melangsir dan menimbun BBM kepada oknum masyarakat yang di lakukan pada Kamis,22 Desember 2022, pkl.01.55wib, dinihari. 

Hal ini berbuntut dari laporan Tim Media GAKORPAN DPD Riau kepada Polsek Tandun yang sampai saat ini diduga tidak adanya tindakan tegas yang membuat jera dari pihak kepolisian setempat terhadap SPBU Tandun, yang mana telah dilaporkan atas kejadian mau mencelakai dan upaya merampas HP awak media saat meliput dan aktifitas melangsir dan menimbun BBM, ujarnya

Rahmad Panggabean mengatakan kejadian yang dialami tim media GAKORPAN DPD Riau ini akan kami usut sampai tuntas bila perlu sampai ke institusi tertinggi agar ada efek jera bagi seluruh SPBU yang melakukan pelanggaran, pungkasnya

Sumber : GAKORPAN DPD Riau

(SG)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

×
Berita Terbaru Update